Senin, 30 April 2012

Dari Tongkang Ke Tongkang

,

Kerja ambil sampel bauksit membuat kita bisa berpindah-pindah dari jeti ke jeti bahkan dari tongkang ke tongkang. Pekerjaan yang menarik. Di mana bos kita membeli batu, maka kita ambil sampel dari tongkang yang memuat batu yang dibelinya. Tapi bukan sembarang batu lho. Tapi yang dimuat (loading) ke dalam tongkang adalah boksit (bauxite). Dan karena itulah maka saya banyak melihat berbagai macam dan bentuk tongkang dan tugboat yang digunakan untuk bauxite loading di jeti-jeti tersebut.

Di bawah ini gambar beberapa buah tongkang dan tugboat di beberapa jeti (dermaga) yang saya ambil gambarnya.



Dari Jeti Ke Jeti

,
Di sela-sela melakukan tugas kerja di jeti-jeti di sekitaran Bintan dan pulau-pulau di sekitarnya, saya sempat mengabadikan beberapa momen di saat mentari terbenam dan pagi menjelang.

Gambar atas : Menjelang Senja Di Jeti Yudi, P.Siolong

Gambar atas : Menjelang Senja Di Jeti Tum, P.Kelong

Gambar atas : Menjelang Pagi Di Tanjung Kuku, Wacopek, Bintan Timur

Gambar atas : Menjelang Pagi Di Jeti Tum, P.Kelong

Keindahan Pantai Tersembunyi Di Tanjung Kuku, Bintan

,
Menanti waktu bekerja, menunggu tongkang datang di jeti (jetty) Tanjung Kuku, Bintan Timur. Di sebelah kanan jeti tersebut terhampar bebatuan karang dan pepohonan bakau yang indah.

Sedangkan kalau kita terus berjalan menelusuri bebatuan di pinggir pantai itu, maka kita akan melihat tumpukan-tumpukan bebatuan karang. Bahkan di satu sudut bagian tepian pantai dekat jeti Tanjung Kuku ini terlihat berpasir putih halus. Walau tidak panjang dan lebar bagian pantai yang berpasir putih ini.





Namun sayang di sekitar tempat indah tersembunyi ini banyak sekali sampah, yang sepertinya terbawa oleh ombak laut dan berserakan.

Sabtu, 28 April 2012

Bintan Memekak #1

,
Kijang, Bintan Timur. Satu lagi acara musik diadakan di Kijang. Sekitar pukul 14.00 WIB di lapangan monumen relief antam, Kijang diadakan acara musik underground yang dinamakan Bintan Memekak #1. Acara ini dilaksanakan oleh komunitas musik Bintan Bawah Tanah. Acara ini dilanjutkan pada malam hari, setelah sebelumnya dipending menjelang maghrib. Tampil dalam acara ini band-band underground dari Kijang, Tanjung Pinang dan Batam.

Di acara ini juga diedarkan kotak-kotak sumbangan untuk anak-anak yatim piatu di Bintan. Berikut beberapa buah gambar yang sempat saya dokumentasikan pada acara ini.






Photos By Pat
Hey © 2008 Template by:
SkinCorner