Keindahan Taman Kota di Kijang, Bintan Timur. Rerumputan hijau, pepohonan rindang, bunga-bungaan dan sebagainya. Bangku taman untuk duduk bersantai pun tersedia. Gratis....semua gratis.
Jalanan setapak mengitari kolam yang cukup luas di sekeliling taman ini.
Tapi sayang seribu kali sayang....sampah berserakan, mengambang di tepian-tepian kolam.
Benar-benar bukan pemandangan yang indah melihat tumpukan sampah di sekitar tepian kolam di taman kota kita ini.
Duhai, entah angkara siapakah ini? Membuang sampah sembarang? Tidakkah kita ingin selalu dapat menikmati keindahan kolam di taman kota kita ini wahai warga kota Kijang ku?
Harus ada pihak-pihak yang peduli menjaga keindahan dan keasrian taman kota ini. Khususnya sampah yang mengambang dan berserakan di tepian kolam. Membersihkannya dari sampah. Harus ada yang memulai langkah-langkah menjaga kebersihannya. Mulailah dari kita sendiri, jangan buang sampah sembarang, buanglah sampah pada tempat-tempat sampah yang disediakan. Dan kepada pihak-pihak berwenang, mohon ditindak lanjuti. Sebab beberapa waktu yang lalu ada petugas yang membersihkan dan mengangkut sampah-sampah ini. Sekarang sepertinya tidak kelihatan lagi. ya Mungkin saya sarankan ada kelompok atau perorangan dari kita warga kota Kijang yang peduli terhadap masalah sampah di kolam di taman kota Kijang ini. Mungkin kita atau anda bisa mengadakan kerja bakti atau kegiatan gotong royong atau apa pun namanya untuk bersama membersihkan sampah-sampah dari kolam di taman kota Kijang ini.